Junhyung Putuskan Keluar Dari HIGHLIGHT Karena Terlibat Skandal Jung Joon Young

Yong Junhyung dari HIGHLIGHT mengumumkan bahwa dia keluar dari grup tersebut setelah terlibat skandal Jung Joon Young.

Melalui akun Instagramnya, dia meminta maaf dan menjelaskan situasi percakapan antara dia dan Jung Joon Young di tahun 2015.

Bacaan Lainnya

Dia menulis,

“Halo, aku Yong Junhyung.

Pertama-tama, aku meminta maaf kepada para anggota dan para penggemar yang pastinya telah mendapatkan kesusahan karenaku dalam beberapa hari terakhir ini.

Ketika aku menerima telepon dari agensiku untuk mengkonfirmasi kebenaran [dari berita] setelah program 8 O’Clock dari SBS mengudara pada tanggal 11, aku tidak mengerti inti dari isu tersebut dengan jelas dan hanya mengatakan bahwa aku tidak berada dalam chatroom tersebut. Sebagai hasilnya, agensi berpihak denganku dan dalam pernyataan resmi mengatakan bahwa laporan tersebut adalah salah, namun informasi ini disampaikan secara tidak akurat kepadaku.

Alasan bahwa aku mengatakan chat tersebut adalah dari tahun 2016 ketika berbicara dengan agensiku adalah karena aku sudah tidak mempunyai rekaman percakapanku dengan Jung Joon Young di KakaoTalk ku, jadi aku tidak dapat mengecek tanggalnya secara akurat. Aku juga minta maaf karena menyebabkan kebingungan karena ini.

Dalam pesan KakaoTalk dengan Jung Joon Young di akhir 2015 yang diberitakan, kami minum-minum pada malam sebelumnya dan pulang ke rumah, dan aku menanyakan kabarnya di hari berikutnya. Jung Joon Young mengatakan kepadaku bahwa dia ketahuan mengirim rekaman video ilegal kepada seseorang dan aku merespon, “Kau ketahuan oleh perempuan itu?”

Aku tidak menerima video pada saat itu, namun aku memang mendapatkan sebuah video di lain waktu. Aku juga turut berpartisipasi dalam percakapan tidak pantas mengenai hal tersebut. Semua tindakan sangat ini tidak bermoral dan aku bodoh. Aku menganggapnya sebagai hal yang biasa tanpa berpikir bahwa hal tersebut adalah kejahatan dan tindakan ilegal, dan juga aku bersalah karena tidak mencegah [Jung Joon Young] dengan tegas.

Aku berpartisipasi dalam wawancara saksi tentang hal ini. Aku mengatakan semua yang aku tahu tanpa ada kebohongan, dan aku bekerjasama dengan investigasi. Ketika wawancara tersebut, aku melihat percakapanku di waktu lalu dan aku merasa sangat malu dan mau tidak mau merasa ngeri.

Aku tidak pernah berpartisipasi dalam tindakan ilegal seperti mengambil rekaman kamera tersembunyi dan menyebarkannya. Sebagai tambahan, aku hanya menjalin hubungan dengan Jung Joon Young seperti kadang-kadang menyapa satu sama lain saja sejak akhir 2016. Meskipun aku mengetahui apa yang terjadi saat itu, aku menganggapnya seperti hal biasa dan bertindak seperti biasa. Aku diam saja mengenai hal ini dan beberapa korban lain bertambah karena tindakanku ini.

Aku meminta maaf tidak dapat membayar dukungan yang kudapatkan dan aku telah mengkhianati kepercayaan para anggotaku dan penggemar yang telah mempercayaiku dalam skandal ini. Aku menyadari beratnya masalah ini dan aku tidak ingin membuat lebih banyak masalah kepada penggemar dan anggota grup yang pasti sudah kecewa terhadapku, jadi aku akan meninggalkan HIGHLIGHT per tanggal 14 Maret 2019. Aku akan hidup dengan merefleksikan diri lagi dan lagi. Aku sekali lagi meminta maaf dengan tulus”

Sebelumnya, agensi Around Us Entertainment sudah mengklarifikasi bahwa Junhyung bukanlah salah satu dari 8 orang yang dituduhkan SBS berada dalam group chatroom kontroversial. Percakapan Junhyung dan Jung Joon Young merupakan percakapan langsung antara mereka di KakaoTalk dan tidak melalui group chatroom.

https://www.instagram.com/p/Bu-KHxLlSS5/