SKY Castle Akan Ambil Tindakan Hukum Atas Bocornya Jalan Cerita Episode 17 & 18

Drama populer SKY Castle akan mengambil tindakan hukum dan melibatkan polisi untuk menyelidiki bocornya jalan cerita drama tersebut untuk episode 17 dan 18.

Naskah drama untuk episode 17 dan 18 beredar online secara ilegal pada tanggal 16 Januari. Tim produksi kemudian memberikan pernyataan resmi pada tanggal 17 Januari.

Bacaan Lainnya

Pernyataan tersebut mengatakan,

“Tim produksi SKY Castle telah secara resmi meminta polisi untuk menginvestigasi peredaran naskah ilegal.”

“Ini karena naskah tersebut masih beredar sekarang walaupun kami telah memperingatkan dengan tegas menentang peredaran ilegal naskah tersebut untuk melindungi hak penonton.”

“Kebocoran dan peredaran naskah ilegal adalah tindakan yang melanggar hak cipta dari karya kreatif penulis sendiri dan menurunkan antusiasme pemirsa yang sedang menunggu siaran dan tim produksi.”

“Tim produksi SKY Castle telah meminta bantuan unit investigasi cybercrime polisi dan setelah investigasi menyeluruh atas sumber yang membocorkan dan juga orang yang menyebarkannya, kami akan meminta pertanggungjawaban mereka secara pidana dan perdata.”

“Sekali lagi, ini merupakan peringatan bahwa penyebaran naskah ilegal adalah pelanggaran hukum.”

SKY Castle merupakan drama yang disiarkan setiap Jumat dan Sabtu di JTBC. Drama ini terus menerus memecahkan rekor rating drama di setiap episodenya. Episode minggu lalu telah memecahkan rekor dengan mendapatkan rating sebesar 19,24% untuk seluruh Korea dan 21,01 untuk wilayah metropolitan Seoul.