Suzy Dan Lee Seung Gi Reuni Di Drama Spionase Berjudul Vagabond

Suzy dan Lee Seung Gi telah dipastikan akan bereuni dan menjadi pemeran utama di drama spionase berjudul Vagabond. Sebelumnya pada tahun 2013, mereka berdua pernah bermain bersama di seri televisi Gu Family Book.

Drama seri Vagabond (Hangul: 배가본드; RR: Baegabondeu) akan disiarkan di stasiun televisi SBS di tahun 2019. Drama ini akan bergenre aksi, spionase, melodrama, dan komedi, serta akan disutradarai oleh Yoo In-sik, yang pernah bekerja sama dengan Lee Seung Gi di seri You’re All Surrounded di tahun 2014. Sedangkan naskah cerita ditulis oleh duet Jang Young Chul dan Jung Kyung Soon.

Bacaan Lainnya

Dalam drama ini, Lee Seung Gi akan berperan sebagai Cha Gun, seorang stuntman yang mempunyai kepercayaan diri berlebihan, tak tahu malu, tapi mempunyai kemampuan bela diri luar biasa. Secara tak sengaja, dia harus terlibat dengan penyelidikan atas jatuhnya sebuah pesawat terbang, dan akhirnya berkaitan dengan korupsi dan konspirasi skala besar.

Suzy akan memerankan seorang agen rahasia National Intelligent Service (NIS) di Korea Selatan bernama Go Hae Ri. Dia bergabung ke organisasi pemerintah untuk menghidupi ibu dan adiknya, sejak ayahnya meninggal. Karakter Go Hae Ri ingin menjadi “Agen Putih”, yaitu karyawan yang mempunyai identitas jelas di NIS. Tapi akhirnya dia harus menjadi “Agen Hitam”, yaitu mata-mata NIS yang harus menyembunyikan identitasnya.

Pemeran lain seri Vagabond adalah Shin Sung Rok yang akan menjadi Ki Tae Woong, kepala tim informasi NIS. Akan hadir pula penyanyi dan aktor Kim Min Jong, serta aktor kawakan Baek Yoon Shik.

 

Sumber : Soompi, AllKPop