SM Entertainment mengkonfirmasi kabar bahwa Taeyeon Girls’ Generation akan segera melakukan comeback solo bulan ini.
Perwakilan agensi tersebut mengatakan, “Taeyeon sedang mempersiapkan sebuah album solo untuk dirilis bulan Oktober.”
Taeyeon terakhir kali melakukan comeback resmi lewat lagu Four Seasons pada bulan Maret 2019. Dia baru-baru ini merilis lagu A Poem Titled You yang merupakan OST untuk drama Hotel Del Luna.