Roy Kim Tiba Di Kantor Polisi Dan Minta Maaf Kepada Para Penggemarnya

Pada sekitar pukul 14.40 waktu setempat, Roy Kim tiba di kantor Kepolisian Seoul untuk menjalani interogasi tentang keterlibatannya di skandal chatroom Jung Joon Young.

Sebelum masuk, Roy Kim berdiri di depan para wartawan dan berkata, “Pertama-tama, aku meminta maaf karena menyebabkan kekhawatiran kepada para penggemar yang mendukungku,keluargaku, dan publik Korea. Aku akan berpartisipasi dengan jujur dan sungguh-sungguh dalam investigasi.”

Bacaan Lainnya

Dia hanya diam saja dan kemudian masuk ke kantor polisi ketika ditanya para wartawan apakah dia mengambil foto ilegal yang disebarkan di chatroom kontroversial tersebut dan juga menulis kata slang yang menyiratkan penggunaan narkoba.